Selasa, 15 November 2016

dr. Lya Aristini Paparkan Pasirian Penyumbang HIV-AIDS tertinggi di Lumajang


Sekitar 120 siswa-siswi SMKN Pasirian mengikuti workshop kesehatan remaja di Gedung Pertemuan SMKN Pasirian pada hari Selasa, 08 November 2016. Acara tersebut merupakan tindak lanjut dari kegiatan pemilihan Duta Kesehatan Remaja Kabupaten Lumajang, dimana salah satu siswa dari SMKN Pasirian menjadi salah satu finalis 10 besar kegiatan tersebut. Tujuan dari kegiatan tersebut adalah memberikan pengetahuan tentang kesehatan pada remaja agar dapat mencegah terjadinya permasalahan kesehatan pada remaja.

Materi yang diberikan sangat variatif dan disampaikan oleh pakarnya langsung. Seperti materi NAPZA misalkan mendatangkan pemateri dari BNN Kabupaten Lumajang. Puskesmas Pasirian dalam hal ini diwakili oleh dr. Lya Aristini menyampaikan materi tentang HIV-AIDS.

Beliau menyampaikan penyebaran virus HIV di Pasirian tergolong tinggi dan Kecamatan Pasirian menjadi penyumbang penderita HIV nomor satu di Lumajang. Peserta sangat antusias menerima paparan materi dari dr. Lya. Mereka terlihat tercengang mendengarkan paparan tersebut, karena mengetahui dampak buruk dari penularan HIV-AIDS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar